Tips Perawatan Simpel Pasca Operasi

Tips Perawatan Simpel Pasca Operasi

Tips Perawatan Simpel Pasca Operasi

Perawatan luka dapat dilakukan dengan mudah. Merawat luka sangat penting untuk menjamin penyembuhan yang sangat optimal dan mencegah timbulnya infeksi. Hal ini karena hasil operasi tidak hanya ditentukan oleh keberhasilan tindakan operasi saja, tetapi juga perawatan luka yang tepat setelah operasi. Dan perlu diketahui bersama proses penyembuhan luka memerlukan waktu.

Adapun 4 fase yang harus dilalui dalam proses penyembuhan luka mulai dari pembekuan darah, tumbulnya sel – sel baru, jaringan baru mulai terbentuk, hingga luka menutup dan sembuh.

Fase penyembuhan tersebut dipengaruhi oleh factor nutrisi, perawatan luka dan intensitas istirahat. Adapun nutrisi yang baik dikonsumsi pada pasien pasca tindakan operasi yakni, memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung tinggi protein, makanan dan minuman yang mengandung vitamin C. Untuk perawatan luka menggunakan 3 prinsip yakni, menggunakan Teknik aseptic saat perawatan luka, mengganti balutan secara rutin pagi dan sore, serta awasi adanya tanda - tanda infeksi.

Tanda dan gejala infeksi yang direspon tubuh pasca Tindakan operasi terhadap luka dapat menyebabkan nyeri, bengkak pada daerah sekitar luka, terasa panas, timbul kemerahan, terjadi penurunan fungsi kulit, luka bernanah, luka keluar cairan bening dan bercampur darah.

Infeksi dapat terjadi dikarenakan ada beberapa faktor yang mempengaruhi yaitu, infeksi kuman dari luar, daya tahan tubuh rendah, mobilisasi kurang, luka terkena air, luka kotor dikarenakan pembersihannya tidak optimal, tidak rutin dalam perawatan luka. Berikut merupakan tips perawatan simple pasca operasi 

  1. Cuci tangan sebelum dan setelah merawat luka untuk mencegah penyebaran kuman.
  2. Buka balutan dengan hati-hati.
  3. Bersihkan luka dengan menggunakan larutan NaCl (garam) dan air matang. Jangan menggunakan alkohol atau hidrogen peroksida karena dapat memperlambat penyembuhan.
  4. Hindari memencet atau menggosok luka karena dapat membuatnya semakin parah dan mempercepat kerusakan jaringan.
  5. Obati luka dengan obat antiseptic (Betadine)
  6. Gunakan perban steril atau plester untuk menutup luka dan mencegah masuknya kuman. Jangan gunakan kapas karena serat kapas akan menempel diluka.
  7. Ganti perban atau plester secara teratur, terutama jika terlihat kotor atau basah.
  8. Hindari membasahi perban atau plester dengan air ketika mandi atau berenang.

Di era saat ini sudah sangat tidak sulit untuk menemukan pelayanan yang dapat memberikan perawatan luka yang optimal dan modern. Berbeda dengan jaman dahulu yang masih kesulitan dan menggunakan metode kuno seperti membersihkan luka dengan alcohol. untuk itu di anjurkan menggunakan perawatan luka modern. Dalam layanan perawatan luka tidak selalu pasien yang mendatangi pusat pelayanan, pasien bisa mencari pelayanan luka yang menyediakan home service untuk perawatan luka dirumah.

Klinik Lingkar Medika menyediakan pelayanan home service untuk perawatan luka, agar pasien tetap nyaman dan aman saat dilakukan perawatan.

Kontak Bio Luka via WhatsApp